Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo merespons sikap Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang mendeklarasikan dirinya sebagai calon presiden di Pilpres 2024. Dia mengaku sudah berkomunikasi dengan PSI mengenai hal itu.
"Sudah (ada komunikasi), wong setiap partai punya mekanisme sendiri, cara sendiri, usulan sendiri, itu menjadi kewenangan mereka," kata dia, di Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali, dikutip Jumat (7/10/2022). Akan tetapi, dia tidak mengetahui PSI sudah menjalin komunikasi dengan PDIP atau belum mengenai hal itu. Ganjar menegaskan bahwa dirinya adalah kader PDIP.
"Kalau ke PDIP, pasti mereka berkomunikasi antara partai. Saya belum mendapatkan informasi," ujarnya. Sebelumnya, Ganjar juga sudah menyampaikan terima kasih kepada PSI. Namun, Ganjar mengaku masih ingin fokus untuk menyelesaikan tugasnya sebagai Gubernur Jawa Tengah.
"Terima kasih bro & sis, tapi saya fokus kerja dulu ya buat Jateng, salam metal," kata Ganjar. Partai Solidaritas Indonesia (PSI) resmi mendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres) dalam Pemilu 2024 pada Senin lalu (3/10/2022).
Mereka mengumumkan itu di hari yang sama ketika NasDem mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai calon presiden. "Dari hasil Rembuk Rakyat itu kami mengumumkan bahwa PSI akan mencalonkan Pak Ganjar Pranowo sebagai capres PSI di tahun 2024," kata Wakil Ketua Dewan Pembina, Grace Natalie.