Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto mengadakan pertemuan dengan Ketua Umum Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Hary Tanoesoedibjo (HT). Pertemuan antara dua pimpinan partai tersebut berlangsung selama dua jam di Jakarta, Senin (15/8/2022).
Prabowo menyebutkan pertemuan tersebut dalam rangka kawan lama. Menurutnya, ia dan HT sudah lama berjuang bersama-sama. "Saya sama Pak HT kan sudah sahabat lama, sudah belasan tahun, jadi kita dulu juga sama-sama," ujar Prabowo seusai pertemuan tersebut.
Ia menuturkan selain membahas isu-isu terkini, pertemuan dirinya dengan HT juga dalam undangan spesial antara teman lama. "Tadi diundang makan, kita berbincang-bincang antara dua kawan saja," ucapnya. Sebelumnya, HT menjelaskan pertemuan tersebut bermula dari undangannya ke Menteri Pertahanan.
Ia pun menyampaikan terima kasih atas diluangkan waktunya sehingga pertemuan tersebut bisa berlangsung. "Tentunya saya berterima kasih, saya mengundang beliau sebagai tentunya senior saya," ujar HT.
"Sebagai ketum partai yang lebih senior, sebagai tokoh," imbuhnya. HT melanjutkan dalam pertemuan yang berlangsung selama kurang lebih dua jam, membahas tentang isu lokal dan internasional."Berbincang-bincang tentang kondisi yang ada, keadaan ekonomi, politik, dunia, dan lain sebagainya," tuturnya.